Lantai bursa Tokyo akhirnya ditutup pada kisaran negatif pada hari Senin (7/7) lantaran terbawa suasana pasar Asia yang lesu akibat minimnya market mover menyusul tutupnya lantai bursa Wall Street pada akhir pekan lalu.Kalangan investor juga terlihat membukukan profit setelah indeks utama N225 berhasil mencapai level penutupan tertinggi dalam 5½ bulan terakhir yang tercatat pada hari Jumat lalu. Sentimen juga tak mampu terangkat meskipun setelah Gubernur Bank of Japan - Haruhiko Kuroda mengatakan bahwa bank sentral akan terus mempertahankan program stimulus nya selama itu diperlukan demi mencapai target inflasi 2 persen.
Di lantai bursa nampak sejumlah blue-chips eksportir mengalami aksi jual setelah pekan sebelumnya mendulang profit. Tercatat saham Sony Corp. terkikis (-0.1%), Panasonic Corp. (-1%), Toshiba Corp. (-0.4%), Toyota Motor Corp. (-0.1%), dan saham Nissan Motor Co. (-0.2%).
Selain itu saham peritel Aeon Co. juga turut terpuruk hingga (-5%) setelah laba operasional untuk kuartal sebelumnya mencatat kemerosotan hingga sepertiganya. Indeks utama Nikkei akhirnya ditutup melemah (-0.37%) dan tergerus (-57.69) poin pada kisaran 15379.44.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar