Biro statisik Australia melaporkan jumlah tenaga kerja berkurang sebanyak 300 orang di bulan Juli, mematahkan ekspetasi kenaikan sebesar 13.500 tenaga kerja. Sementara tingkat pengangguran secara tidak terduga naik menjadi 6,4% dari bulan Juni sebesar 6,0%. Persentase pengangguran di bulan Juli tersebut merupakan yang tertinggi sejak bulan Agustus 2002.National Australia Bank akan merilis indeks tingkat kepercayaan bisnis untuk bulan Juli besok, dimana pada bulan Juni tingkat kepercayaan bisnis sebesar 8 dan merupakan level tertinggi dalam lima bulan terakhir. Angka indeks di atas 0 menunjukkan peningkatan kondisi bisnis, sementara di bawah 0 menunjukkan kondisi yang semakin memburuk.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar