Emas Tertekan, Waspada Resisten 1287

http://goo.gl/rcloKc
Harga emas tertekan di bawah garis MA 200 pada grafik harian. Tekanan turun ini akibat penguatan dollar AS karena prospek kenaikan suku bunga dan data-data ekonomi AS yang membaik. Tiga data ekonomi penting AS yang dirilis semalam, Klaim tunjangan Pengangguran Mingguan, Penjualan Rumah Second dan Indeks Manufaktur Philadelphia, dirilis lebih bagus dari prediksi pasar.

Hingga siang ini, harga emas rebound tipis dari level penutupan kemarin di $1276.48 per troy ons. Harga kini bergerak di kisaran 1279. Pada grafik 4 jam (H4), indikator MACD, Stochastics dan RSI masih menunjukkan tekanan turun. Resisten terdekat di kisaran 1287. Harga masih dalam tekanan di bawah resisten ini dan masih berpotensi menguji kembali level support di 1272.50. Support berikutnya di kisaran 1262 (Fibonacci retracement 61.8 dari 1182-1391).

Sementara pergerakan di atas 1287, membuka peluang penguatan ke area 1293-98.

Event yang mungkin bisa menjadi market mover harga emas hari ini adalah pidato Gubernur Bank Sentral AS Janet yellen di forum Jackson Hole AS malam ini. Forum ini akan membahas soal pasar tenaga kerja. Pidato yang optimis dari Yellen bisa mendorong penguatan dollar dan pelemahan harga emas.

Silahkan mencoba demo account disini.
Emas Tertekan, Waspada Resisten 1287 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Rahman Aksionline

Tidak ada komentar:

Posting Komentar