Produsen mobil mewah asal Jerman, BMW AG mengatakan laba operasional kuartal keduanya naik sebanyak 26%, di atas perkiraan, berkat model offroad baru dan tingginya tingkat penjualan di China yang melambungkan earnings.
Hasil earnings sebelum bunga dan pajak berada pada 2.6 milyar euro (2 milyar pound) di atas perkiraan analis senilai 2.23 milyar euro berkat kenaikan harga model baru, menurut perusahaan. Margin otomotif EBIT BMW, ukuran terbaik dalam membandingkan profitabilitas dengan saingannya, berada pada 11.7% pada kuartal kedua, lebih tinggi dari 7.9% yang dicapai oleh perusahaan saingan Mercedes-Benz Cars dan berada di atas range target BMW sendiri yaitu 8-10%.
"BMW Group mencapai kenaikan volume penjualan, pendapatan, dan earnings pada kuartal kedua dan semester pertama, melanjutkan perkembangan yang sukses pada bisnis kami," ucap Chief Executive BMW AG, Norbert Reithofer.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar