Dollar Kanada melemah untuk hari ke-2 terhadap Greenback pasca data menunjukkan pertumbuhan pekerjaan yang lebih buruk dari perkiraan, menambah kekhawatiran tentang goyahnya perekonomian.
Statistics Canada mengatakan pekerjaan hanya naik sebanyak 200 pada bulan Juli, mematahkan prediksi kenaikan 20.000 pekerjaan. Sementara tingkat pengangguran turun ke 7% dari 7,1% seiring orang-orang meninggalkan pasar tenaga kerja. Bank of Canada menilai penurunan partisipasi di pasar tenaga kerja sebagai tanda melambatnya ekonomi, yang menurut mereka membutuhkan waktu sekitar 2 tahun untuk memulihkannya.
"Loonie jelas bergerak negatif setelah laporan ketenagakerjaan yang mengecewakan, jauh lebih rendah dibandingkan konsensus," kata Blake Jespersen, direktur manajer forex pada Bank of Montreal di Toronto. "Pekerjaan full-time anjlok hampir 60.000, yang pada dasarnya akan menyebabkan pekerjaan di Kanada flat sepanjang tahun."

Tidak ada komentar:
Posting Komentar