Nikkei Menguat Tipis di Awal Sesi, Termotivasi Wall St.

Indeks Nikkei - Jepang tercatat menguat tipis di awal perdagangan hari Selasa (5/8) lantaran para investor cukup termotivasi oleh pasar Wall Street yang berakhir positif, namun mereka lebih terfokus kepada laporan earnings.     

http://goo.gl/MOQklRDi lantai bursa nampak saham Rakuten Inc. melejit 5.3% setelah pihaknya menjanjikan hasil laba yang membaik untuk tahun kalender saat ini. Selain itu saham Isuzu Motors Ltd. melesat 4.5% kendati laba kuartal dilaporkan anjlok 23% terutama akibat kecamuk politik di Thailand.

Sementara saham Tokyo Electric Power Co. juga rally sekitar 1% terkait hasil laporan pendapatannya. Sedangkan saham Honda Motors bergerak datar setelah melaporkan anjloknya penjualan di China sepanjang kuartal lalu.

Indeks Nikkei (N225) tercatat menguat tipis +0.02% dan hanya meraih +2.71 poin pada kisaran 15477.21.
Nikkei Menguat Tipis di Awal Sesi, Termotivasi Wall St. Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Rahman Aksionline

Tidak ada komentar:

Posting Komentar