Panen Tebu Brasil Terhambat, Gula Lanjut Menguat

Harga gula di Bursa ICE US pada perdagangan Senin 16 Juni 2014 terpantau ditutup menguat pada penutupan dini hari tadi. Penguatan harga gula di Bursa ICE US dipicu oleh beredarnya isu terkait proses panen tebu Brazil.

Faktor fundamental baru terkait perkembangan masa panen tebu di Brazil berhasil mengangkat harga gula di Bursa ICE US. Beredarnya isu terjadi perlambatan panen tebu di beberapa wilayah Brazil menjadi sentimen positif cukup kuat yang berdampak pada penguatan harga gula di bursa ICE US. Sebelumnya pada perdagangan Jumat pekan lalu, indikasi pengiriman gula akibat penumpukan kapal pengekspor gula di pelbauhan Brazil telah membuat harga gula rebound signifikan.

Selain faktor dari beredarnya isu terkait perlambatan panen Brazil, harga gula juga terdorong oleh rilis pernyataan US Commitments of Traders (COT). COT menyatakan bahwa spekulan telah menurunkan posisi bullish mereka hingga 1/3 yang memicu harga gula turun ke harga 3 bulan terendah pada 10 Juni lalu.
http://goo.gl/rcloKc

Pada perdagangan Senin 16 Juni 2014 di Bursa ICE US, harga gula terpantau ditutup dengan mengalami penguatan. Harga gula berjangka ICE US untuk kontrak Juli 2014 naik 0,35% ke tingkat harga $17,10/ton atau menguat $0,06/ton.

Diperkirakan harga gula berpotensi untuk melanjutkan trend penguatan dalam dua hari perdagangan terakhir pada perdagangan hari ini. Hal tersebut dilandasi oleh adanya dorongan sentimen positif dari perkembangan terkait output gula asal Brazil. terkait pergerakan harga pada hari ini di Bursa ICE US, gula diprediksi akan bergerak di kisaran $16,90-$17,30.
Panen Tebu Brasil Terhambat, Gula Lanjut Menguat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Rahman Aksionline

Tidak ada komentar:

Posting Komentar