Harga Emas Batangan Antam Semakin Murah, Emas Asia Terbatas

http://goo.gl/bEa5Lz

Ditengah positifnya pasar sikapi hasil pengumuman hasil pilpres, emas batangan semakin murah dan menjadi pilihan bagi investor setelah harga emas di pasar komoditi global terkoreksi oleh data ekonomi AS yang positif. Selain itu Antam menurunkan harga emas batangannya hingga Rp.3000 dikarenakan harga Rupiah akan semakin menguat lagi perdagangan hari ini.

Melemahnya harga emas dunia pada perdagangan sesi Amerika disebabkan rilis data ekonomi negara tersebut positif seperti data inflasi dan juga meningkatnya kinerja sektor perumahan AS yang sebabkan dolar AS semakin kokoh. Harga emas spot doakhir perdagangan AS bergulir dalam kisaran 1305,85 USD/t oz yang telah turun 0,45% dari sesi sebelumnya.

Turunnya harga emas Antam tersebut membuat  harga minted bars ukuran 1 gram dijual Rp.529.000, demikian juga dengan buybacknya seharga Rp.469.000. Harga-harga ukuran lainnya tertera dalam tabel dibawah.

Gram   Price/Bar   Price/Gr
500244.800.000   489.600
250122.500.000   490.000
10049.050.000   490.500
5024.550.000   491.000
2512.300.000   492.000

Sebagai informasi dilaporkan juga harga emas  spot sesi Asia pagi ini bergerak positif namun terbatas dan sebelum berita ini disampaikan nilai sedang bergulir naik di kisaran 1307,55 USD/t oz, namun untuk emas berjangka di bursa Shanghai hampir semua  kontrak berjangka mengalami penurunan kecuali kontrak bulan Oktober yang terus menguat ke kisaran 261,85 yuan.
Harga Emas Batangan Antam Semakin Murah, Emas Asia Terbatas Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Rahman Aksionline

Tidak ada komentar:

Posting Komentar