Data Ekspor Korsel Yang Buruk Tekan KOSPI

Bursa Seoul - Korea Selatan tertekan di perdagangan awal pekan (01/09) terutama akibat kekecewaan investor terhadap data ekspor yang rilis hari ini yang menurun signifikan di bulan Agustus lalu.      

Tingkat ekspor Korea Selatan tahunan (y/y) tercatat menurun (-0.1%) di bulan Agustus menjadi $46.28 milyar. Setelah sebelumnya mengalamikenaikkan sebesar 5.4% di bulan Juli.
http://goo.gl/VHlny3Sedangkan angka impor tahunan tercatat naik 3.1% menjadi $42.87 milyar di Agustus, juga menurun dari sebelumnya +5.8% di bulan Juli. Namun demikian neraca perdagangan mengalami kenaikkan surplus menjadi $3.41 milyar Agustus dari bulan sebelumnya yang telah di revisi sebesar $2.40 milyar. 

Meskipun secara umum indeks tertekan, namun di lantai bursa terlihat saham Samsung Heavy melesat hingga 4 persen. Sedangkan saham Samsung Engineering juga tercatat melejit hingga 7 persen.

Rally saham-saham tersebut terutama setelah muncul kabar bahwa dua perusahaan raksasa tersebut mengumumkan akan melakukan merger. Indeks utama Seoul - KOSPI tercatat melemah (-0.02%) atau (-0.36) poin pada kisaran 2068.18.



“Untuk latihan bertransaksi Stock & Index silahkan Anda mencoba demo account disini.”
Data Ekspor Korsel Yang Buruk Tekan KOSPI Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Rahman Aksionline

Tidak ada komentar:

Posting Komentar