Indeks Nikkei - Jepang melanjutkan rally sekaligus mencatat penguatan hari ke-3 beruntun di perdagangan hari Rabu (03/09) terutama akibat kian terpuruknya nilai tukar yen yang kini mencapai di atas kisaran 105 per dollar.
Hari ini kurs yen diperdagangkan hingga ke level 105.26 terhadap dollar AS, sehingga pelemahan tersebut langsung melesatkan sektor eksportir & industri manufaktur karena hal itu akan menaikkan prospek pendapatan luar negeri mereka.
Dan hari ini fokus pasar tertuju kepada reshuffle kabinet PM Abe, dan merupakan perombakan kali pertama sejak dirinya kembalike kantor pada tahun 2012.
Menurut laporan media lokal, setidaknya ada lima menteri perempuan yang akan duduk dalam kabinetnya setelah sebelumnya Abe menekankan untuk memiliki lebih banyak kaum wanita di dalam angkatan kerja.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar