Indeks Shanghai Berfluktuasi Setelah Data Inflasi


Saham Beijing Yanjing Brewery Co., memimpin pelemahan di perusahaan kebutuhan pokok konsumen. Harga konsumen naik 2.5% dari setahun yang lalu, di tunjukan oleh biro statistik pada hari ini di Beijing. Saham China Minsheng Banking Corp., menguat sebesar 1%. Bank sentral mengatakan bahwa mereka nakan mengurangi persyaratan cadangan untuk beberapa bank sebesar 0.5% yang akan efektif pada tanggal 16 juni.


Indeks Shanghai Composite tergelincir sebesar 0.1% menjadi 2,029.81 pada pagi ini. Perdagangan di bursa saham Shanghai telah menjadi yang paling merosot di antara 10 pasar besar dunia pada tahun ini seiring saham bergerak turun ke level terendah dalam sedekade.

Data inflasi melampaui estimasi median dari 24 ekonom dalam survey Bloomberg. Indeks harga produsen turun 1.4% setelah penurunan sebesar 2% pada bulan sebelumnya.
Indeks Shanghai Berfluktuasi Setelah Data Inflasi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Rahman Aksionline

Tidak ada komentar:

Posting Komentar