Harga minyak mentah tergelincir pada hari Selasa seiring meredanya kecemasan tentang Irak, dan menjelang update data persediaan minyak AS.
Pada akhir pekan lalu harga minyak sempat menyentuh level tertinggi 9-bulan, menyusul pergerakan gerilyawan Sunni yang dikabarkan semakin mendekati ibukota Baghdad. Namun fakta bahwa pertempuran terjadi di lokasi yang jauh dari pusat produksi minyak Irak di selatan, telah meredakan kekhawatiran tentang gangguan produksi.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar