Fokus ke Data China & Jepang Meski Sebagian Bursa Tutup

Mengawali pekan ini pasar Asia diperdagangkan lesu lantaran aktivitas relatif sepi seiring tutupnya lantai bursa China, Korea Selatan dan Taiwan hingga hari Kamis berkenaan libur Mid-Autumn Festival.

Meski demikian, fokus investor tetap tertuju ke data-data ekonomi dari China dan Jepang yang akan rilis hari ini. Data tingkat ekspor China bulan Agustus diperkirakan akan menurun menjadi 8% dari bulan sebelumnya yang tercatat 14.5%.
http://goo.gl/ejzcCvSedangkan menurunnya tingkat ekspor tersebut diprediksi juga akan menurunkan angka neraca perdagangan China di bulan yang sama menjadi $40 milyar dari bulan sebelumnya sebesar $47.3 milyar.    

Di pasar Jepang, rally indeks Nikkei nampak terbatas akibat kekecewaan investor setelah data GDP Jepang kuartal II untuk tahunan (y/y) direvisi kian buruk menjadi -7.1% dari estimasi pertama di level -6.8%. Sedangkan untuk periode kuartalan juga direvisi menjadi -1.8% dari estimasi awal pada -1.7%. 

Secara umum sentimen investor di Asia juga nampak masih kurang antusias dalam melakukan perdagangan setelah di akhir pekan lalu Amerika Serikat merilis data non farm payrolls yang merosot hingga tercatat 142,000 di Agustus dibanding bulan sebelumnya 225,000.


“Untuk latihan bertransaksi Stock & Index silahkan Anda mencoba demo account disini.”
Fokus ke Data China & Jepang Meski Sebagian Bursa Tutup Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Rahman Aksionline

Tidak ada komentar:

Posting Komentar